Bertempat di China, Perum Jasa Tirta II berpartisipasi dalam Workshop on Integrated Approach for Water Pollutions Control pada tanggal 19 - 23 Maret 2018. Hadir dalam workshop tersebut Kepala Divisi Pengelola SDA & SDL Dadan Hidayat, Manajer Operasional Hulu Sungai Citarum Dindin Hendriana, Asisten Manajer Operasi & Pengelolaan Data SDA & SDL Adhita Prasetyo dan Asmen Jasa Lab. Kualitas Air Lusia Galuh. Dalam workshop tersebut dibahas mengenai penerapan bioteknologi untuk melakukan remediasi/revitalisasi sungai yang tercemar limbah industri dan domestik. Caranya dengan menggunakan bakteri pengurai limbah dihitung dengan model yang memperhitungkan fluida dan ecologi sungai. Penelitian tersebut dilakukan di Hohai University, China dengan merestorasi anak Sungai Yangtze yang membentang dari Beijing ke Nanjing, Wuxi, Shanghai.
Dalam kegiatan workshop yang merupakan satu kesatuan tindak lanjut dari MoU PJT II dan Universitas Parahyangan juga dibahas mengenai kesempatan melanjutkan pendidikan bidang Sumber Daya Air dan Hydropower untuk Double Degree di Universitas Parahyangan dan Hohai University bagi karyawan Perum Jasa Tirta II yang lulus seleksi. Selanjutnya, ilmu yang didapat dalam workshop tersebut diharapkan dapat memberikan kontribusi dalam pengelolaan Sumber Daya Air (SDA) Perum Jasa Tirta II.