Melanjutkan rangkaian kegiatan sosialisasi dan koordinasi dalam rangka percepatan transisi pengembangan wilayah kerja berdasarkan PP No. 25 Tahun 2022, Dewan Pengawas dan Direksi Jasa Tirta II menyambangi BBWS Mesuji Sekampung untuk berdiskusi serta berkolaborasi terkait dengan pengelolaan Wilayah Sungai Seputih & Sekampung pada Senin, 7 November 2022.
Kunjungan tersebut disambut baik oleh Kepala BBWS Ir Alexander Leda, MS, ST, beserta jajaran pimpinan di lingkungan BBWS Mesuji Sekampung. Dalam ajang diskusi tersebut, Jasa Tirta II menyampaikan siap menerima tantangan terkait dengan pengelolaan Sumber Daya Air di Wilayah Sungai Seputih Sekampung tentunya melalui kolaborasi, koordinasi dan komunikasi bersama dengan BBWS Mesuji Sekampung.
Dalam kesempatan ini juga Dewan Pengawas serta Direksi Jasa Tirta II diajak untuk mengunjungi Bendungan Way Sekampung yang terletak di Kabupaten Pringsewu - Provinsi Lampung, untuk memahami pengoperasian Bendungan sekaligus mengeksplorasi potensi pengembangan kegiatan lainnya di bidang SPAM, Energi Baru Terbarukan (EBT), dan pariwisata.
Semoga pelaksanaan pengembangan wilayah kerja Perum Jasa Tirta II sebagaimana diamanahkan dalam PP No. 25 tahun 2022 dapat berjalan dengan baik.