Jasa Tirta II meraih penghargaan apresiasi khusus sebagai Perusahaan yang konsisten dalam mendukung Pilar Lingkungan TJSL dalam Manfaat Program Olah Limbah dalam BUMN Track TJSL & CSR Award Tahun 2022 dan penghargaan kepada Direktur Keuangan, SDM dan Manajemen Risiko Jasa Tirta II Indriani Widiastuti Kategori Commited Leader to TJSL Initiative on Natural Resources.
Dua penghargaan tersebut diterima oleh Direktur Keuangan, SDM dan Manajemen Risiko Indriani Widiastuti di Ballroom Hotel JW Marriott Kawasan Mega Kuningan Jakarta, pada 11 Agustus 2022.
Penghargaan tersebut diperoleh Jasa Tirta II karena programTJSL Biogas Jasa Tirta II dinilai mampu menjadi program yang suistanable bagi masyarakat karena memiliki banyak manfaat dan efek berjenjang serta komitmen pimpinan dalam mengawal program TJSL berbasis Sumber Daya Alam.
Program TJSL Biogas Jasa Tirta II yang berjalan sejak Tahun 2017 merupakan program unggulan Tanggung Jawab Sosial Lingkungan (TJSL) yang memberikan dampak pada peningkatan kualitas air Sungai Citarum, juga dapat meningkatkan nilai tambah ekonomi para peternak. Dengan menekankan community empowerment untuk mengurangi pencemaran lingkungan melalui kotoran hewan yang dibuang ke Sungai.
Direktur Keuangan, SDM dan Manajemen Risiko Jasa Tirta II Indriani Widiastuti mengatakan pemberdayaan masyarakat menjadi kunci program biogas dapat berjalan secara berkelanjutan (Sustainable) sehingga mendukung pemberdayaan ekonomi masyarakat dan konservasi sungai Citarum.
Beliau menambahkan dalam program TJSL ini Jasa Tirta II juga terus melakukan pendampingan kepada peternak yang mengolah biogas seperti memberikan pelatihan pengembangan dan pemanfaatan limbah ternak sapi menjadi biogas, peternakan cacing dan pembuatan pupuk.
Peternak sapi dibekali keterampilan dalam hal perawatan dan penggunaan biogas, budidaya cacing, pupuk organik, pengeringan cacing, prmbuatan biocoumpon dan briket serta pengaplikasian penggunaan pupuk organik untuk meningkatkan nilai tambah ekonomi dari program ini.
Dengan bekal keterampilan pengolahan biogas, peternak mendapatkan manfaat dan keuntungan dari keberadaan biogas untuk akses energi yang digunakan sebagai bahan bakar masak dan penerangan.
Dari hasil monitoring evaluasi pemanfaatan biogas di lokasi tersebut, diperoleh data bahwa masyarakat pengguna biogas tidak lagi membeli tabung elpiji. Sebelumnya, masyarakat sekitar menggunakan elpiji (3kg) sejumlah 4 (empat) tabung per bulan, dengan harga pertabung sebesar Rp25.000,-. Setelah beralih menjadi pengguna biogas, setiap kepala keluarga dapat menghemat penggunaaan elpiji sebesar Rp. 100.000,- setiap bulannya.
Manfaat lain yang diperoleh masyarakat dari program ini tidak hanya penghematan elpiji. Penghasilan masyarakat pun bertambah dari hasil budidaya cacing menambah penghasilan hingga Rp 1.000.000/bulan.
Sementara itu, TJSL & CSR Award 2022 merupakan event kedua yang digagas oleh BUMN Track didukung oleh Indonesia Shared Value Institute (ISVI), sebagai bentuk penghargaan dan apresiasi tertinggi bagi BUMN dan Anak Perusahaan BUMN yang telah menjalankan program TJSL&CSR yang in-line dengan empat pilar SDGs berupa Pilar Sosial, Ekonomi, Lingkungan, Hukum dan Tata Kelola, serta memberikan nilai tambah (Creating Shared Value) bagi perusahaan.
Proses penilaian terdiri dari beberapa tahap seleksi dan verifikasi melalui pengisian kuesioner dan presentasi program TJSL dengan Dewan Juri yang telah ditentukan.